Resep Keripik Sukun Enak
Resep Keripik Sukun Enak -
Sukun adalah salah satu tanaman yang tumbuh subur di Indonesia. Selain dibuat sukun goreng, bahan makanan ini juga cocok dibuat keripik. Nah, pada kesempatan ini Resep Masakan Idola akan membahas selengkapnya tentang resep keripik sukun yang enak.
Untuk membuat keripik sukun, yang dibutuhkan adalah buah sukun yang masih ranum. Artinya, buah tersebut belum terlalu masak. Dipilih buah sukun yang ranum karena kadar arinya belum terlalu banyak. Sehingga, bila digoreng, hasilnya akan lebih renyah.
Bahan untuk resep keripik sukun enak:
1. 500 gram buah suku, kupas kulitnya, daging buahnya diiris tipis.
2. 2 sendok teh larutan ari kapur sirih untuk menghilangkan getah.
3. 2 liter air putih untuk merendam.
4. Minyak sayur secukupnya untuk menggoreng.
Bumbu untuk resep keripik sukun enak:
1. Garam secukupnya.
2. Lada putih bubuk secukupnya.
Cara membuat keripik sukun enak:
1. Tuangkan larutan air kapur sirih ke dalam air putih, aduk rata.
2. Gunakan untuk merendam irisan sukun selama 30 menit, tiriskan, cuci dengan air mengalir hingga bersih, tiriskan kembali hingga kering.
3. Panaskan minyak sayur untuk menggoreng.
4. Goreng irisan sukun sambil dibolak-balik sampai matang dan kering, angkat, tiriskan, angin-angikan sampai suhunya menjadi normal.
5. Bumbui dengan garam dan lada putih bubuk, aduk rata.
6. Pindah ke wadah saji, keripik sukun enak siap dihidangkan bersama aneka keripik lain. Seperti, resep keripik talas renyah aneka rasa atau resep keripik paru renyah super enak.
Resep keripik sukun enak ini setara buat 4 porsi.
Post a Comment for "Resep Keripik Sukun Enak"